Kamis, 13 Juli 2017

Selain Jam Gadang, Temukan Tempat Wisata Kece Lainnya di Bukittinggi


Sebagai kota terbesar kedua di Provinsi Sumatera Barat, tentunya Bukittinggi memiliki keunikan tersendiri. Kota yang berada pada ketinggian sekitar 909-941 di atas permukaan laut ini memiliki hawa cukup sejuk. Bukittinggi terkenal dengan banyaknya wisata seperti Jam Gadang yang menjadi ikon provinsi Sumatera Barat. Selain Jam Gadang, kamu juga bisa menjelajah wisata kece lainnya seperti :

1. Benteng Fort de Kock


Benteng Fort de Kock (images : traveling.indonesiaflight.id)
Benteng peninggalan bangsa Belanda yang berdiri di Kota Bukittinggi terletak kurang lebih 1 km dari kawasan Jam Gadang, tepatnya di terusan jalan Tuanku nan Renceh. Bangunan Benteng Fort de Kock didirikan oleh Kapten Bouer pada tahun 1825 yang digunakan oleh tentara Belanda sebagai kubu pertahanan dari gempuran rakyat Minangkabau. Benteng ini merupakan satu dari dua benteng peninggalan Belanda yang terdapat di Sumatera Barat, sedangkan yang satu lagi terletak di Batusangkar yang menjadi kota yang paling susah ditaklukan oleh Belanda.

2. Jembatan Limpapeh


Jembatan Limpapeh (images : wikipedia)
Dengan dominan warna kuning dan merah, Jembatan Limpapeh telah ada sejak tahun 1995. Jembatan yang terbuat dari baja ini menghubungkan Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan dengan Benteng Fort de Kock. Sekilas memang jembatan ini tidak terlihat menarik namun saat kamu melintas di atas jembatan Limpapeh maka akan terlihat secara nyata pemandangan indah Kota Bukittinggi yang dikelilingi oleh perbukitan dan Gunung Marapi.

3. Ngarai Sianok


Ngarai Sianok (images : triptrus.com)
Ngarai Sianok merupakan suatu wujud visual yang paling jelas dari aktivitas pergerakan lempeng bumi ‘tektonik’ di Pulau Sumatera ini. Proses terbentuknya patahan tersebut pada akhirnya menghasilkan sebuah kawasan yang subur dengan panorama yang indah. Dengan kedalaman lembah mencapai 100 meter dan lebar celah sekitar 200 meter, kawasan Ngarai Sianok ini memiliki suasana yang tenang dan damai. Apalagi kawasan ini memiliki udara yang sejuk dan angin yang berhembus semilir sangat tepat untuk melepaskan beben pikiran dari rutinitas sehari-hari.

Sumber : wisatasumatera.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar