Pantai Pangandaran memiliki fasilitas yang lengkap seperti penginapan hingga penyewaan sepeda. Fasilitas tersebut membuat banyak wisatwan berdatangan ke pantai ini untuk menghabiskan liburan bersama keluarga atau teman. Selain bermain di pantai, kamu bisa melakukan beberapa aktifitas seru lainnya seperti berikut ini :
1. Keliling Desa Naik Sepeda
keadaan tanah yang cukup rata membuat wisatawan dengan mudah bersepeda mengelilingi desa. Tidak perlu khawatir tersasar, karena selama beresepeda kamu akan ditemani dengan pemandu wisata yang sudah hapal seluk beluk tempat ini. Selain pemandangan yang kamu dapatkan, kamu juga akan menyebrangi sungai dngan sepeda di atas rakit.
2. Belajar Membuat Gula Merah
ada wisata menarik yang bisa kunjungi selanjtnya. Yaitu wisata pembuatan gula merah, yang biasa di tunjukkan tiap pagi hari. Mulai dari memanjat pohon untuk mengambil air nira, menganyam daun pohon nipah yang dijadikan sebagai rumah para pedagang gula merah di pasar.
3. Hutan Mangrove
Hutan mangrove di Pangandaran dibiarkan tumbuh agar mencegah terjadinya erosi, abrasi pantai, dan menjadi habitat beberapa satwa. Selain untuk fungsi yang sangat bermanfaat, hutan mangrove di Pangandaran juga dijadikan tempat wisata yang bisa kamu kunjungi untuk bersantai menikmati rindangnya pohon. Selain itu ada juga jembatan kayu yang sering dijadikan sebagai spot favorit pengunjung untuk berfoto.
4. Makan Siang di Perahu Unik
Makan di sebuah restotran mungkin sudah biasa kamu lakukan, tapi bagaimana kalau makan di atas perahu unik. Nah, di pangandaran kamu bisa makan siang di perahu yang berbentuk rumah dengan atap rumbia sambuil menyusuri Sungai Cijulang. Seru kan! Kamu bisa mnyewa perahu ini selama dua jam dan makanannya bisa kamu siapken sendiri atau pesan dari vendor lain. Jangan lupa untuk berfoto juga ya.
5. Menikmati Sunset
Untuk menutup harimu di Pangandaran, kamu bisa bersantai di Pantai Pangandaran sambil menikmati sunset yang indah. Pilihlah spot terbaik dan duduk sambil ditemani teh hangat atau segelas jus favoritmu akan membuatmu merasa rileks. Nikmati perubahan warna langit yang terang hingga gelap.
Sumber : jalan2men
Tidak ada komentar:
Posting Komentar